Kabanjahe, Karo – Blusuk.online – Menyikapi informasi masyarakat yang turut diberitakan salah satu media online mengenai dugaan peredaran narkotika jenis sabu-sabu di Terminal Bawah Kecamatan Kabanjahe, tepatnya di Stasiun PAS Kabanjahe, Satres Narkoba Polres Tanah Karo bergerak cepat melakukan pengecekan di lokasi.

Informasi awal menyebutkan adanya dua pria berinisial R dan L yang dikabarkan melakukan aktivitas peredaran narkoba di kawasan tersebut. Menindaklanjuti laporan itu, personel Satres Narkoba Polres Tanah Karo turun langsung ke lapangan pada Jumat (5/12) sekitar pukul 21.00 WIB.
Setiba di lokasi, petugas menemukan dua pria tengah duduk di area Terminal Bawah, sesuai dengan ciri-ciri yang dilaporkan. Petugas kemudian melakukan serangkaian tindakan kepolisian berupa pemeriksaan identitas, penggeledahan badan, serta pengecekan area sekitar.
Namun, hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa tidak ditemukan barang bukti narkotika jenis apa pun, baik pada kedua pria tersebut maupun di lingkungan sekitar titik yang diinformasikan.
Berdasarkan penyelidikan di lapangan, Satres Narkoba Polres Tanah Karo menegaskan bahwa tidak ditemukan indikasi peredaran maupun penyalahgunaan narkotika sebagaimana yang diberitakan sebelumnya.
Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr.Opsla, menyampaikan bahwa pihaknya tetap menindaklanjuti setiap informasi dari masyarakat tanpa terkecuali.
“Setiap laporan masyarakat akan kami tindak lanjuti. Pada pengecekan kali ini tidak ditemukan adanya dugaan tindak pidana narkotika, namun kami tetap meningkatkan pengawasan di lokasi-lokasi yang dianggap rawan,” tegas Kapolres.
Polres Tanah Karo mengimbau masyarakat untuk tidak ragu melaporkan dugaan kejahatan, terutama yang berkaitan dengan peredaran narkoba, guna menjaga keamanan dan kenyamanan bersama.
[Redaksi]
















