Polres Tanah Karo Imbau Personel Maksimalkan Pengamanan Operasi Lilin Toba 2025

Polri35 Dilihat
banner 468x60

Tanah Karo – Blusuk.online – Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan perayaan Natal 2025 serta Tahun Baru 2026, Polres Tanah Karo mengimbau seluruh personel yang terlibat dalam Operasi Lilin Toba 2025 untuk memaksimalkan pelaksanaan tugas pengamanan di wilayah hukum Polres Tanah Karo.
Kabag Ops Polres Tanah Karo, AKP Jonista Tarigan, S.H., menegaskan agar seluruh personel meningkatkan kewaspadaan, khususnya di titik-titik rawan kemacetan, lokasi wisata, pusat keramaian, serta jalur utama yang diprediksi mengalami peningkatan volume kendaraan selama libur akhir tahun.
“Seluruh personel diharapkan melaksanakan tugas secara profesional, humanis, dan penuh tanggung jawab, guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” ujar AKP Jonista Tarigan.
Ia juga menekankan pentingnya kehadiran Polri di tengah masyarakat sebagai bentuk pelayanan, perlindungan, dan pengayoman, sekaligus mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Melalui Operasi Lilin Toba 2025, Polres Tanah Karo berkomitmen memberikan pelayanan terbaik dengan mengedepankan sinergi antar satuan serta kesiapsiagaan personel di lapangan, sehingga situasi kamtibmas tetap aman, tertib, dan kondusif selama momentum perayaan Natal dan Tahun Baru.
Polres Tanah Karo turut mengimbau masyarakat untuk mematuhi peraturan lalu lintas, menjaga ketertiban umum, serta mengikuti arahan petugas demi terciptanya keselamatan dan kelancaran bersama.

[Redaksi]

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *