Polres Labuhanbatu Lepas 20 Personel BKO Dit Samapta Polda Sumut Usai Pengamanan Nataru 2026

Polri198 Dilihat
banner 468x60

Labuhanbatu – Blusuk.onlin – Polres Labuhanbatu melaksanakan kegiatan pengembalian 20 personel Bantuan Kendali Operasi (BKO) Direktorat Samapta Polda Sumatera Utara yang telah selesai melaksanakan tugas pengamanan Natal dan Tahun Baru 2026 di wilayah hukum Polres Labuhanbatu.


Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Apel Mapolres Labuhanbatu, Jalan MH Thamrin, Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu, Jumat (3/1/2026).
Pengembalian personel BKO dipimpin oleh Wakapolres Labuhanbatu KOMPOL Hendri Matondang, S.H., M.H., dan diikuti oleh para pejabat utama serta personel Polres Labuhanbatu. Kegiatan berlangsung khidmat dan penuh rasa kekeluargaan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan pengabdian personel BKO selama menjalankan tugas.
Dalam sambutannya, Wakapolres Labuhanbatu menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada 20 personel BKO Dit Samapta Polda Sumut yang telah membantu Polres Labuhanbatu dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya selama rangkaian pengamanan Natal dan Tahun Baru 2026.
“Kehadiran personel BKO sangat membantu pelaksanaan tugas pengamanan sehingga perayaan Natal dan Tahun Baru di wilayah Kabupaten Labuhanbatu dapat berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif,” ujar Wakapolres.
Pengembalian personel BKO ini merupakan bagian dari mekanisme organisasi setelah selesainya pelaksanaan tugas sesuai dengan rencana operasi. Sinergi dan soliditas antara Polres Labuhanbatu dan Polda Sumut diharapkan terus terjaga dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan kelembagaan antar satuan semakin erat serta menjadi motivasi bagi seluruh personel Polri untuk terus memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa, dan negara.
(Humas)

banner 336x280

[Redaksi]

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *