Patroli Gabungan Tiga Pilar Tekan Balap Liar dan Pungli di Labuhanbatu

Polri94 Dilihat
banner 468x60

LABUHANBATU – Blusuk.online – Polres Labuhanbatu melaksanakan Patroli Gabungan Tiga Pilar yang melibatkan unsur Polri, TNI, dan Satpol PP pada Sabtu malam, 6 Desember 2025, mulai pukul 22.10 WIB. Patroli ini digelar untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, terutama di kawasan hiburan malam, jalur rawan balap liar, serta titik rawan pungli di Jalan Baru By Pass Simpang Hockley. (Minggu, 07/12/2025)

Kegiatan patroli dipimpin oleh IPTU RP. Sianturi, S.H selaku Perwira Pengawas, dengan diperkuat perwira pengendali dan personel gabungan dari berbagai fungsi Polres Labuhanbatu, personel Kodim 0209/LB, serta Satpol PP Pemkab Labuhanbatu. Sejumlah kendaraan dinas operasional turut dikerahkan guna memaksimalkan jangkauan rute patroli.

banner 336x280

Selama kegiatan berlangsung, petugas menyusuri beberapa titik strategis mulai dari pusat kota hingga wilayah pinggiran, di antaranya Jalan MH Thamrin, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Ahmad Yani, SPBU Simpang Mangga, Perumahan DL Sitorus, Jalan Sirandorung, hingga Jalan Diponegoro. Petugas memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak parkir sembarangan saat mengantre BBM di SPBU dan menertibkan sekelompok remaja yang masih berkumpul larut malam dengan mengimbau mereka untuk pulang beristirahat.

Patroli gabungan ini merupakan langkah rutin kepolisian dalam mencegah kejahatan jalanan seperti 3C (Curas, Curat, Curanmor), aksi premanisme, balap liar, geng motor, serta berbagai potensi kriminalitas lainnya di wilayah keramaian.

Melalui kegiatan ini, Polres Labuhanbatu menegaskan komitmen bersama unsur TNI dan Satpol PP untuk menjaga keamanan wilayah hukum Labuhanbatu. Sinergi antarinstansi akan terus diperkuat guna memberikan rasa aman dan ketertiban bagi masyarakat.

Kapolres Labuhanbatu AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., melalui Plt. Kasi Humas IPTU Arwin, S.H., menyampaikan bahwa patroli gabungan merupakan bukti nyata soliditas TNI–Polri bersama pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas keamanan.

“Kami memastikan tempat hiburan malam, jalur rawan balap liar, dan titik rawan pungli berada dalam pengawasan penuh agar masyarakat dapat beraktivitas dengan aman. Keamanan bukan hanya tugas polisi, tetapi tanggung jawab kita bersama. Kami mengajak seluruh masyarakat untuk turut berperan menciptakan Kamtibmas yang kondusif,” ujarnya.

[Redaksi]

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *