Kapolres Tanah Karo Cek Ruang Pelayanan Satpas SIM, Pastikan Sesuai SOP

Polri36 Dilihat
banner 468x60

Kabanjahe, Karo – Blusuk.online – Kapolres Tanah Karo AKBP Pebriandi Haloho, S.H., S.I.K., M.Si., melaksanakan pengecekan langsung ke ruang pelayanan Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas SIM) Polres Tanah Karo, Rabu (14/1/2026). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan seluruh proses pelayanan kepada masyarakat berjalan sesuai standar operasional prosedur (SOP).

banner 336x280

Pengecekan tersebut merupakan bentuk pengawasan langsung pimpinan terhadap kualitas pelayanan publik kepolisian, khususnya pelayanan penerbitan dan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres meninjau secara menyeluruh alur pelayanan, kesiapan personel, kelengkapan sarana dan prasarana pendukung, serta kedisiplinan petugas dalam memberikan pelayanan yang cepat, transparan, dan humanis.

AKBP Pebriandi Haloho menegaskan bahwa pelayanan di Satpas SIM harus mengedepankan profesionalisme dan integritas.

Pelayanan kepada masyarakat wajib dilaksanakan sesuai SOP. Tidak boleh ada penyimpangan, baik dari sisi prosedur maupun sikap personel. Kehadiran pimpinan di lapangan merupakan bentuk pengawasan agar pelayanan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tegas Kapolres.

Selain itu, Kapolres juga mengingatkan seluruh personel Satpas SIM untuk selalu menjaga etika pelayanan, bersikap ramah, serta memberikan informasi yang jelas dan mudah dipahami kepada para pemohon. Menurutnya, pelayanan prima merupakan wujud komitmen Polri dalam meningkatkan kepercayaan publik.

Dengan pengawasan langsung ini, diharapkan pelayanan Satpas SIM Polres Tanah Karo semakin optimal dan mampu memberikan kepuasan kepada masyarakat.

[Redaksi]

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *