Debit Air Sungai Kanan Terus Meningkat, Polisi Imbau Warga Tetap Siaga

Polri246 Dilihat
banner 468x60

Sungai Kanan, Labuhanbatu Selatan — Blusuk.online – Personel Polsek Sei Kanan, Polres Labuhanbatu Selatan, turun langsung memantau kondisi debit air Sungai Kanan yang mulai mengalami peningkatan, Minggu (7/12/2025). Kenaikan volume air tersebut telah memasuki halaman rumah sejumlah warga sehingga aparat kepolisian segera memberikan imbauan kewaspadaan.

Petugas menyampaikan imbauan kepada masyarakat yang tinggal di kawasan rawan banjir, khususnya di lingkungan Labuhan Seberang, Kelurahan Langga Payung, Kecamatan Sungai Kanan. Warga diminta tetap waspada, memonitor perubahan kondisi air, serta mengamankan barang-barang penting apabila situasi terus memburuk.

banner 336x280

Menurut keterangan personel di lapangan, peningkatan debit air terjadi akibat curah hujan tinggi beberapa hari terakhir. Meski air belum sepenuhnya masuk ke area pemukiman, risiko banjir dinilai cukup besar sehingga perlu diantisipasi sejak dini.

Sejumlah warga yang ditemui mengaku mulai bersiap menghadapi kemungkinan lebih buruk.
“Air sudah masuk halaman, jadi kami bersiap-siap kalau naik lagi,” ujar salah seorang warga.

Polsek Sei Kanan memastikan pihaknya terus melakukan pemantauan intensif dan siap mengambil tindakan cepat jika kondisi darurat terjadi. Petugas juga mengimbau warga segera melapor apabila melihat adanya peningkatan air yang signifikan atau keadaan yang membahayakan.

Melalui kegiatan ini, aparat berharap masyarakat dapat lebih siap menghadapi potensi banjir dan tetap mengutamakan keselamatan di tengah cuaca yang tidak menentu.

[Jamal simbolon]

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *