Rantauprapat – Blusuk.online – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Rantauprapat kembali menunjukkan peran aktifnya di tengah masyarakat melalui kegiatan Jumat Bersih yang dilaksanakan di Puskesmas Sigambal, Kabupaten Labuhanbatu.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Lapas Rantauprapat terhadap kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat. Pelaksanaan kegiatan tersebut mendapat dukungan penuh dari Kepala Lapas Kelas IIA Rantauprapat dan dikoordinasikan langsung oleh Kasubsi Registrasi selaku penanggung jawab kegiatan di lapangan.
Dalam kegiatan Jumat Bersih ini, Lapas Rantauprapat melibatkan sejumlah pegawai serta Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang bertugas sebagai tamping. Para peserta bersama-sama membersihkan area lingkungan Puskesmas Sigambal, mulai dari halaman, selokan, hingga area pelayanan umum.

Pelibatan WBP dalam kegiatan sosial ini merupakan bagian dari program pembinaan yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai positif, antara lain meningkatkan kepedulian sosial, membangun sikap disiplin, serta membiasakan pola hidup bersih dan sehat sebagai bekal reintegrasi ke masyarakat.
Pihak Puskesmas Sigambal menyambut baik kegiatan tersebut dan mengapresiasi kontribusi Lapas Rantauprapat dalam menciptakan lingkungan fasilitas kesehatan yang bersih dan nyaman. Diharapkan, lingkungan yang bersih dapat mendukung peningkatan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Melalui kegiatan ini, Lapas Kelas IIA Rantauprapat menegaskan bahwa proses pemasyarakatan tidak hanya berlangsung di dalam lapas, tetapi juga melalui kegiatan pengabdian sosial yang memberikan manfaat langsung bagi masyarakat serta mempererat sinergi antarinstansi.
[Redaksi]













