Forum DAS Sumatera Utara Latih Pemuda Klinik Reboisasi dan Pondok Miri Asri Buat Sistem Resapan Air Hujan

Lingkungan83 Dilihat
banner 468x60

DELI SERDANG , blusuk online– Forum DAS Sumatera Utara terus menunjukkan komitmennya dalam mendorong aksi nyata pelestarian lingkungan. Kali ini, Forum DAS melakukan kegiatan penguatan kapasitas bagi para pemuda yang tergabung dalam KSM Klinik Reboisasi dan KSM Pondok Miri Asri, bertempat di lapangan olahraga YPMA HIJMAR, Rabu (15/10/2025).

Dalam kegiatan tersebut, para peserta mendapatkan pelatihan langsung tentang teknik pembuatan Sistem Resapan Air Hujan (Rain Infiltration System). Sistem ini berfungsi untuk menampung limpasan atau genangan air hujan, lalu meresapkannya kembali ke dalam tanah. Dengan demikian, air hujan tidak terbuang percuma, melainkan menjadi cadangan air bawah tanah yang bermanfaat bagi lingkungan.

banner 336x280

Menurut tim Forum DAS Sumatera Utara, penerapan sistem ini secara massal di berbagai titik—seperti halaman rumah, bantaran jalan, ruang terbuka hijau (RTH), hingga lahan kosong—dapat menjadi solusi efektif dalam mitigasi banjir dan genangan air, baik di kawasan perkotaan maupun pedesaan.

Langkah edukatif ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran seluruh lapisan masyarakat terutama Pemerintah , untuk membuat kebijakan terkait,dan generasi muda sebagai pionir gerakan massalnya,tentang pentingnya pengelolaan air hujan berbasis lingkungan. Selain mengurangi risiko banjir, teknologi sederhana ini juga berperan besar dalam menjaga ketersediaan air tanah di masa depan.

by: sbrg
Blusuk Online

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *