Labuhanbatu Selatan –
Blusuk.onlin – Guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta mencegah terjadinya tindak kejahatan Curat, Curas, dan Curanmor (3C), Satuan Samapta Polres Labuhanbatu Selatan melaksanakan patroli preventif pada Minggu malam, 28 Desember 2025.Cegah Kejahatan 3C, Sat Samapta Polres Labuhanbatu Selatan Intensifkan Patroli Malam Hari

Patroli tersebut menyasar sejumlah titik rawan kriminalitas, seperti kawasan pemukiman penduduk, pusat keramaian, objek vital, perbankan, serta ruas jalan yang dinilai rawan terjadinya gangguan keamanan. Kegiatan patroli dilakukan secara mobile dan dialogis guna memastikan kehadiran polisi di tengah masyarakat.
Dalam pelaksanaannya, personel Sat Samapta juga memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat agar tetap waspada, mengunci kendaraan dengan baik, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar.
Kasat Samapta Polres Labuhanbatu Selatan menyampaikan bahwa patroli malam hari ini merupakan bagian dari upaya preventif kepolisian untuk menekan angka kriminalitas, khususnya kejahatan 3C, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.
“Melalui patroli rutin dan dialog dengan masyarakat, kami berharap dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan serta mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat,” ujarnya.
Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan terpantau aman dan kondusif. Kegiatan patroli akan terus ditingkatkan secara berkelanjutan sebagai bentuk komitmen Polres Labuhanbatu Selatan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat
[Jamal simbolon]













