Hamparan perak, blusuk online– Minggu (7/9/25) pagi, suasana halaman Kantor Desa Hamparan Perak tampak berbeda. Puluhan peserta dengan penuh semangat mengikuti kegiatan Senam Sehat yang kembali digelar pukul 08.00 WIB.

Kegiatan senam dipandu langsung oleh instruktur energik, Kak Salbiah, yang sukses membakar semangat peserta dengan gerakan bugar nan menyenangkan. Turut hadir dalam acara ini Ibu Kepala Desa Hamparan Perak, para sahabat dari Sal Fitnes, serta mahasiswa KKN yang ikut serta menambah semarak kegiatan.
Peserta terlihat antusias dan meriah, suasana penuh keceriaan tercipta di lapangan. Senam sehat ini bukan hanya menjadi ajang olahraga bersama, tetapi juga mempererat kebersamaan antara masyarakat, perangkat desa, dan mahasiswa.
Kegiatan ini diharapkan dapat rutin dilaksanakan agar masyarakat semakin sehat, bugar, sekaligus memperkuat silaturahmi.
by : Sbrg