Karo — Blusuk.online – Polres Tanah Karo kembali memperkuat kegiatan patroli malam sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kota Kabanjahe. Kegiatan patroli dilaksanakan pada Rabu malam (19/11/2025) sekitar pukul 23.00 WIB, dengan melibatkan jajaran perwira pengawas serta personel piket dari berbagai fungsi.

Patroli tersebut dipimpin oleh Pawas AKP Andita Sitepu, S.H., M.H., bersama Padal IPDA Herwansyah dan Padal IPDA Sofian Ansari Damanik, S.H., serta didukung Piket Sipropam dan personel fungsi lainnya. Tim patroli menyisir beberapa titik yang selama ini diidentifikasi sebagai lokasi rawan terjadinya balap liar, tawuran, maupun gangguan kamtibmas lainnya.
Dalam keterangannya, AKP Andita Sitepu menegaskan bahwa patroli malam merupakan langkah preventif yang akan terus digencarkan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Kami turun langsung untuk memastikan situasi tetap kondusif. Fokus kami adalah mencegah balap liar, tawuran, dan potensi gangguan lain yang bisa meresahkan warga,” ujarnya.
Selama patroli berlangsung, situasi di wilayah Kabanjahe terpantau aman dan tidak ditemukan gangguan menonjol. Selain melakukan pemantauan, personel juga memberikan imbauan kepada warga agar senantiasa waspada serta ikut berperan dalam menjaga keamanan lingkungan.
AKP Andita Sitepu turut mengajak masyarakat agar segera melaporkan bila melihat adanya aktivitas mencurigakan.
“Sinergi antara kepolisian dan masyarakat sangat penting. Laporkan setiap kejadian yang berpotensi mengganggu kamtibmas,” tambahnya.
Polres Tanah Karo memastikan bahwa kegiatan patroli rutin ini akan terus dilaksanakan demi menjaga situasi yang aman dan nyaman bagi seluruh warga.
[Redaksi]
